7 Game Offline Android Sepak Bola Yang Seru
Omahgame.com– sepak bola mungkin sudah tidak asing lagi di telinga kita. Sepak bola sendiri merupakan olah raga yang paling populer di dunia. Sepak bola pun sudah menjadi olah raga dan ajang pertandingan tingkat nasional atau pun internasional. Tetapi bagi kita yang tidak bisa bermain sepak bola secara nyata disini kita akan membahas tentang game sepak bola. untuk yang menyukai olah raga sepak bola, dan kita tidak harus panas- panasan dilapangan tinggal memainkannya di smartphone kita masing-masing. Karena game sepakbola sekarang menjadi salah satu game yang di gemari oleh para anak-anak remaja ataupun dewasa, serta kita bisa berimajinasi menjadi karakter atau pelatih yang kita mainkan.
Di era sekarang banyak developer yang mengembangkan game sepak bola dari yang Offline sampai juga yang versi Online. Layaknya sebuah pertandingan yang nyata, game sepak bola ini juga menghadirkan drama- drama pertandingan yang tidak kalah serunya dengan permainan aslinya. Nah disini Omahgame.com akan membahas 7 Game Android Offline Sepak bola.
Real Football 2020
Di game Real Football ini developer mengembangkan gamenya, di kemas secara simple biar terlihat ringan dan bisa di mainkan di perangkat android . Dan secara grafis, game ini biasa saja tetapi sudah 3D yang tampilannya sudah mirip dengan game konsol. Secara game play Real Football 2020 ini di buat seperti sepak bola pada aslinya di kehidupan nyata. Mulai dari tendangan pinalti, pelanggaran dalam setiap pertandingan, dan cara merebut bola serta menggiring bola, serta jersey yang digunakan.
Winner Football
Game yang satu ini merupakan game yang menyajikan pertandingan kompetisi sepak bola seperti liga- liga reguler, pertandingan persahabatan dan liga-liga lainnya. Secara kontrol permainan, game ini mudah untuk di mainkan dan sangat menyenangkan. Tetapi dalam game ini fitur yang paling menarik ada pada fitur replay nya, karena kita bisa melihat ulang adegan –adegan yang terjadi dalam pertandingan dan saat mencetak goal dengan aksi- aksi yang brilian.
Head Soccer Laliga
Game yang satu ini berbeda dengan game sepak bola pada umumnya. Karena pada game Head Soccer Laliga hanya cukup mengandalkan satu karakter pemain saja. Musuh yang akan kita hadapi dalam game ini pun hanya berjumlah satu. Dalam game playnya kita hanya di tuntut untuk menendang bola ke arah gawang musuh kita, dengan tiga tombol yang tersedia yang berada di 1 kanan bawah serta 2 tombol di kiri bawah. Uniknya game ini menggunakan grafis karikatur yang sangat lucu dan menghibur.
Baca Juga : Game Sepak Bola Offline di Android Yang Seru Dimainkan
First Touch Soccer
Game sepak bola yang satu ini merupakan game offline yang mempunyai grafik yang cukup bagus. Game ini juga mempunyai banyak pilihan mode permain seperti . full liga-liga eropa dan shoope liga satu indonesia serta ada mode yang full khusus semua asia. Fitur game ini ini sudah lengkap banget dan yang bagus lagi di game ini Cuma memiliki ukuran yang tidak terlalu besar Cuma 300 MB. Yang terpenting game ini bisa di smartphone android kita secara Offline
Dream League Soccer
Game yang satu ini menjadi game sepak bola yang banyak di download dan dimainkan oleh banyak user game sepak bola. Di dalam game ini kita akan diajak membentuk klub sepak bola dari awal di dirikan sampai menjadi klub besar. Serta kita harus membangun stadion, lapangan latihan, tempat parkir penonton dan membangun lapangan, dari rumput lapangannya sampai tribun penonton, dan lain sebagainya seperti di kehidupan nyata. Untuk membangun semua itu kita harus menggunakan koin gold yang akan kita peroleh dari setiap pertandingan liga primer, cup, dan liga championnya. Secara grafis dan game playnya game ini mempunyai kontrol yang bagus, dan kita bisa upgrade pemain serta transfer pemain yang sudah berada di klub kita.
Score! Hero
Game yang satu ini sangat berbeda dengan game sepak bola lainnya. Karena di game Score! Hero kita hanya dituntut untuk mencetak goal , mulai dari skill operan hingga tendangan bebas.
Di game ini kita harus memeilih karakter yang akan kita jadikan pemerannya serta memilh negara dan klubnya. Secara permainan game ini mudah dimainkan hanya dengan meng-swipe bola kalau akan melakukan operan atau tendangan langsung. Dan setiap level pada gamenya kita akan di kasih target yang berbeda. Setiap kita bisa menyelesaikan target yang sudah di berikan, kita akan memperoleh bintang. Dan bintang tersebut akan kita gunakan untuk membuka season berikutnya.
Mobile Soccer league
Meski game ini di kemas dengan berbentuk kartun, Mobile Soccer League mempunyai grafis yang cukup unik dan menarik. Walaupun secara game play dan grafis yang digunakan tidak terlalu mewah tetapi bisa memanjakan mata kita. Kontrol game yang disajikan pun terbilang mudah untuk di mainkan sekalipun untuk kita yang baru memainkannya. meski game ini mempunyai ukuran yang kecil tetapi dalam game ini memiliki liga-liga terbaik seperti game sepak bola pada umumnya. Liga yang di sajikan dalam game ini seperti liga Spanyol, Inggris, Italy, dan lain-lain. Yang pastinya game ini bisa kita mainkan tanpa menggunakan koneksi internet.
Nah, itulah rangkuman 7 Game Offline Android Sepak Bola, yang bisa kita ulas saat ini. semoga bermanfaat untuk kita yang suka game sepak bola tanpa menggunakan koneksi internet. Selamat mencoba untuk kita semua.