7 Game Simulasi Bisnis Terbaik di Android
Game Simulasi Bisnis bisa menjadi pilihan tepat bagi Anda yang ingin mulai menekuni dunia usaha. Game simulasi yang mengusung tema bisnis mungkin masih cukup jarang dimainkan oleh sejumlah kalangan.
Namun game ini sebenarnya bisa digunakan untuk mengasah kemampuan untuk berpikir layaknya seorang pengusaha. Pasalnya melalui deretan game bertema simulasi tersebut Anda bisa menjalankan aneka jenis usaha dengan tujuan untuk mendapatkan profit atau keuntungan.
Sebenarnya ada cukup banyak judul game online di Android yang mengusung tema bisnis. Namun sebaiknya Anda tetap cermat dan bijak dalam memilih judul game yang tepat. Sebab selain bisa memberikan keseruan saat memainkannya, Anda juga bisa mendapatkan pembelajaran dari bermain game online tersebut.
7 Rekomendasi Game Simulasi Bisnis Terbaik di Android
Bagi Anda yang tertarik memainkan game bertema simulasi bisnis, OmahGame memiliki beberapa rekomendasi yang patut dipertimbangkan. Sebagai informasinya, berikut adalah beberapa rekomendasi game simulasi bisnis yang patut dipertimbangkan.
1. Game Simulasi Bisnis: Own Coffee Shop
Own Coffee Shop menjadi game simulasi bisnis pertama yang kami rekomendasikan untuk Anda. Sesuai namanya, Anda akan berperan sebagai seorang pemilik kafe atau coffee shop saat memainkan game ini.
Di dalam game ini, Anda diharuskan untuk menjalankan dan mengelola bisnis warung kopi. Tujuan utama dari game simulasi ini adalah mendatangkan pelanggan dan juga meningkatkan keuntungan bagi usaha yang sedang Anda kelola.
Baca Juga: 10 Game Asah Otak Offline di Android
Untuk memainkan game Own Coffee Shop ini sebenarnya terbilang sangat mudah. Anda hanya perlu menekan tap pada layer untuk mendatangkan pelanggan. Setelah itu, Anda perlu mengembangkan bisnis yang dikelola tersebut dengan cara membangun kios baru diberbagai tempat untuk mendatangkan pelanggan baru.
2. Billionaire – Simulator Bisnis
Rekomendasi game simulasi bisnis yang bisa dipertimbangkan selanjutnya adalah Billionaire – Simulator Bisnis. Ketika memainkan game yang satu ini, nantinya Anda akan belajar mengenai cara mengelola suatu bisnis.
Di dalam game simulasi bertema bisnis ini, Anda diharuskan untuk bisa mengelola bisnis Anda sekreatif mungkin. Tujuannya tentu saja adalah agar bisa mendapatkan keuntungan yang maksimal dan berlimpah dari bisnis tersebut.
Game berjudul Billionaire – Simulator Bisnis ini menyediakan banyak pilihan model bisnis yang bisa Anda jalankan. Masing-masing model bisnis tentunya akan membutuhkan strategi yang berbeda dalam proses pengelolaannya.
Selain itu, di dalam game ini Anda juga diharuskan untuk belajar jujur dalam mengelola bisnis. Pasalnya, Anda tidak boleh melakukan tindak kecurangan dalam bisnis yang dijalankan tersebut. Misalnya melakukan tindakan yang membuat Anda menjadi kaya mendadak dalam game. Hal ini akan membuat Anda diincar oleh petugas dan bisa terkena hukuman di dalam game tersebut.
3. Emak Matic: Juragan Kos
Rekomendasi pilihan game simulasi bisnis yang bisa dipertimbangkan selanjutnya adalah Emak Matic: Juragan Kos. Melihat judul game-nya saja, Anda tentunya sudah bisa menebak apa yang bakal kira-kira akan Anda lakukan di dalam game ini.
Di dalam game ini, nantinya Anda akan berperan sebagai seorang ibu Kos. Pada awalnya, Anda perlu menginvestasikan sejumlah uang untuk membeli lahan kosong. Setelah itu, Anda perlu membangun rumah kos sehingga bisa mendapatkan uang sewa nantinya.
Baca Juga: 10 Game Restoran Offline Terbaik di Android
Saat memainkan game berjudul Emak Matic: Juragan Kos ini maka Anda akan diajarkan untuk bisa mengembangkan usaha kos-kosan. Anda perlu mengumpulkan uang sewa kos tersebut untuk mengembagngkan usaha kos yang dimiliki.
Setelah Anda bisa mendapatkan kesuksesan dari usaha rumah kos tersebut, maka Anda perlu mengembangkan bisnis lainnya. Misalnya saja membuat pasara kuliner hingga Anda bisa memiliki bisnis yang sukses dan terintegrasi.
4. Cooking Academy – Restaurant Royale
Rekomendasi game simulasi bisnis yang bisa Anda mainkan selanjutnya adalah Cooking Academy – Restaurant Royale. Game bertema simulasi bisnis yang satu ini akan mengajarkan Anda mengenai pengelolaan bisnis restoran.
Di dalam game simulasi ini, Anda akan dilatih mengenai bagaimana cara membuat restoran bernuansa nyaman, menghasilkan menu yang lezat, dan tentu saja mengelola keuntungan. Rangkaian simulasi yang ada di dalam game, bisa menjadi gambaran mengenai potensi dan cara mengelola bisnis restoran secara lebih tepat dan akurat.
Seperti game simulasi pada umumnya, Anda diharuskan untuk bisa mengelola dan menjalankan suatu restoran dengan baik. Pengelolaan restoran yang baik akan berpotensi untuk mendatangkan pelanggan dan juga keuntungan bagi usaha yang sedang Anda jalankan tersebut.
5. Game Simulasi Bisnis: Airlines Manager
Airlines Manager bisa menjadi rekomendasi pilihan game yang bisa dimainkan selanjutnya. Sesuai namanya, di dalam game ini Anda bakal menjadi seorang pengusaha yang menggeluti dunia penerbangan.
Anda akan menjadi seorang pemilik perusahaan penerbangan. Seperti Ketika memainkan game bertema simulasi pada umumnya, aka nada tugas dan misi tertentu yang harus dijalankan. Anda harus mengelola perusahaan dan Menyusun strategi yang tepat agar perusahaan dapat berkembang.
Baca Juga: 10 Game Pesawat Tempur Offline Android Terbaik
Apabila perusahaan tersebut sudah berkembang, Anda perlu melakukan ekspansi dengan menambah jumlah pesawat. Anda bisa melakukan pembelian pesawat baru yang nantinya dapat digunakan untuk membuka layanan rute baru.
Hadirnya rute-rute baru tersebut tentunya akan bisa menjadi sumber penghasilan baru untuk perusahaan Anda. Bisnis yang berkembang semakin pesat dan luas, tentunya akan membuat Anda bisa menjadi orang terkaya di dunia.
6. Cooking Simulator Mobile
Rekomendasi pilihan game simulasi bisnis yang bisa dimainkan selanjutnya adalah Cooking Simulator Mobile. Secara umum, game berjudul Cooking Simulator Mobile ini termasuk ke dalam jenis game Android yang memiliki alur permainan relatif cukup kompleks.
Sesuai dengan nama judulnya, game ini akan membawa Anda pada suatu permainan berbasis simulasi bisnis kuliner. Anda akan mensimulasikan proses memasak berbagai makanan sesuai dengan pesanan para pelanggan.
Masing-masing pelanggan bisa saja memesan makanan yang berbeda. Sehingga Anda perlu melakukan simulasi untuk masing-masing pesanan tersebut dengan benar. Masing-masing makanan yang dipesan oleh pelanggan tentunya akan memiliki cara pemasakan yang berbeda.
Baca Juga: 10 Game Sniper Offline Terbaik di Android
Meskipun ‘hanya’ mengusung tema simulasi, namun game yang satu ini tetap menawarkan keseruan yang cukup tinggi. Di dalam game tersebut terdapat setidaknya lebih dari 100 bahan makanan yang bisa Anda olah.
Banyaknya bahan makanan yang bisa diolah akan menjadi game tersebut menjadi lebih variatif. Selain konsep permainan yang cukup unik, game ini juga dibalut dengan kualitas grafis yang sangat baik untuk mendukung pengalaman bermain game.
7. Cash, Inc. Lapak Juragan Harta
Rekomendasi pilihan game yang bisa dipertimbangkan selanjutnya adalah Cash, Inc. Lapak Juragan Harta. Saat memainkan game ini, Anda nantinya akan berperan sebagai seorang juragan harta yang terkaya di dunia.
Anda hanya perlu melakukan klik klik pada ponsel untuk mendapatkan uang. Sebagai seorang jutawan, Anda akan dituntut untuk bisa mengelola dan juga mengembangkan harta kekayaan yang dimiliki tersebut.
Di dalam game ini juga Anda perlu belajar untuk mempekerjakan orang lain agar bisa menjalan bisnis. Ketika ada orang lain yang menjalankan dan mengelola bisnis tersebut, maka Anda tetap akan bisa mendapatkan harta kekayaan meskipun Anda sedang bersantai ataupun beristirahat.
Akhir Kata
Game simulasi yang mengusung tema bisnis bisa menjadi salah satu pilihan genre menarik yang patut dimainkan. Melalui game simulasi tersebut, Anda bisa belajar mengenai dunia usaha dan juga proses pengelolaan bisnis yang cukup kompleks.
Secara umum ada cukup banyak judul game simulasi yang ada di luar sana. Namun beberapa judul yang OmahGame rekomendasikan diantaranya adalah:
- Game Simulasi Bisnis: Own Coffee Shop
- Billionaire – Simulator Bisnis
- Emak Matic: Juragan Kos
- Cooking Academy – Restaurant Royale
- Airlines Manager
- Cooking Simulator Mobile
- Cash, Inc. Lapak Juragan Harta
Beberapa judul game bisnis tersebut relatif cukup menarik untuk dimainkan di perangkat Android.
Itulah beberapa rekomendasi pilihan game simulasi bisnis yang bisa dimainkan lewat perangkat Android. Kini dengan adanya beberapa rekomendasi tersebut, Anda tidak perlu bingung lagi apabila ingin mencari game bertema bisnis untuk dimainkan.