Artikel

Game Burik Online Sebutan FF, Ini Alasannya

Istilah mengenai game burik online mungkin sudah tidak asing lagi di telinga Anda. Sebab belakangan ini, istilah tersebut semakin populer untuk menyebut game-game yang dirasa kurang optimal untuk dimainkan.

Game burik lebih diidentikkan dengan Free Fire. Meski sering disebut sebagai game burik, namun Free Fire menjadi salah satu game Battle Royale Android yang populer di Indonesia. Bahkan game ini sudah diunduh lebih dari 500 juta kali oleh para pengguna Android.

Meski mendapatkan respon yang cukup positif dari sejumlah kalangan, namun tetap ada yang menyebut FF sebagai game burik 8-bit.  Penyebutan ini tentu didasarkan pada sejumlah alasan mulai dari kualitas grafis hingga lainnya.

Alasan Free Fire Disebut Game Burik Online

Bagi Anda yang ingin mengetahui mengapa Free Fire disebut sebagai game burik online, berikut adalah beberapa alasan mendasarnya.

1. FF Disebut Game Burik Online Karena Grafik Apa Adanya

Alasan pertama yang membuat Free Fire disebut game burik adalah karena tampilan grafiknya yang terbilang biasa-biasa saja. Kualitas grafik yang dimiliki game FF ini “hanya” sebesar 8 bit saja sehingga terkesan apa adanya.  Hal inilah yang kemudian membuat banyak orang menyebutnya sebagai game burik.

Meskipun sebutan tersebut terkesan kasar, namun rasanya julukan tersebut sudah melekat pada game besutan Garena yang satu ini. Jika dibandingkan dengan game lain yang sejenis seperti PUBG ataupun Call of Duty, perbedaan kualitasnya cukup jauh berbeda.

Meskipun mendapatkan sentimen sebagai game yang burik, namun pihak Garena terus melakukan inovasi dan pembaruan pada FF. Hal ini membuat para pemain semakin betah dalam memainkan game yang satu ini. Bahkan, mereka pun kerap menyelenggarakan turnamen tim esports di Indonesia untuk meningkatkan popularitas dari game tersebut.

Selain itu, pihak developer pun mulai serius memperhatikan kualitas grafis game Free Fire. Hal ini dibuktikan dengan proses pengembangan game FF versi HD yang dikenal dengan sebutan Free Fire Max. Jadi, menarik untuk ditunggu apakah dengan Free Fire Max ini nantinya akan menghapus stigma burik pada game besutan Garena tersebut.

2. Gerakan Karakter yang Terkesan Kaku

Alasan berikutnya yang membuat Free Fire disebut sebagai game burik onlineadalah karena pergerakan karakter di dalam game yang kaku. Jika dibandingkan dengan game lain seperti PUBG, movement karakter di FF terkesan kaku dan kurang realistis.

Pergerakan karakter yang terlihat begitu kaku dan tidak realistis, membuat gerakan di dalam game terlihat seperti ‘aneh’. Gerakan karakter yang kaku ini, mungkin sebagai imbas dari kualitas grafis game yang terkesan biasa-biasa saja.

3. Banyak Pemain Bocil di Free Fire

Mungkin sudah banyak diantara Anda yang akrab dengan sebutan “bocil”. Rasanya hampir semua jenis game online memiliki pemain “Bocil” atau Bocah Cilik. Istilah ini merujuk pada pemain game yang masih berada di bawah umur.

Pemain-pemain Bocil ini masih belum terlalu mengerti mengenai strategi dan cara bermain Free Fire yang benar. Bahkan banyak diantara pemain tersebut yang tidak memahami fungsi kerja sama tim untuk memenangkan permainan.

Saat ini jumlah pemain Bocil di Free Fire terbilang sangat banyak. Kehadiran bocil-bocil yang bermain dengan seenaknya inilah kemudian membuat FF dikenal sebagai game burik. Jadi, ketika Anda bermain Free Fire maka jangan kaget kalau akan sering bertemu dengan para pemain-pemain bocil.

4. Identik dengan HP Kentang

Alasan berikutnya yang membuat Free Fire dikenal sebagai game burik adalah karena permainan ini identik dengan HP kentang. Perlu Anda ketahui bahwa Free Fire termasuk ke dalam game online Android ringan yang bisa dipasang pada hp spek rendah.

Tampilan grafisnya yang ringan membuat game ini bisa diakses oleh hp dengan spek ala kadarnya. Ketika Anda memainkan game FF pada smartphone  dengan teknologi layar terbaik seperti AMOLED, maka tampilannya akan sangat berpengaruh.

Jika dibandingkan dengan game lain semisal PUBG Mobile maupun Call of Duty, keduanya membutuhkan spek perangkat yang tinggi untuk memainkannya. Hal ini sesuai dengan tingkat grafis yang dihadirkan dan juga fitur yang disematkan. Perbedaan kualitas grafis antara hp spek tinggi dan rendah inilah yang mengakibatkan game FF dikenal sebagai salah satu game yang burik.

5. Game Burik Online Tidak Memiliki Pintu

Kalau Anda amati, semua bangunan yang ada di dalam map Free Fire tidak memiliki pintu. Hal inilah yang membuat FF disebut sebagai game yang unik karena desain bangunan yang blong begitu saja. Imbasnya, bangunan dan efek permainan akan menjadi terasa kurang begitu optimal.

Bagi para penggemar game yang menyukai tingkat realitas tinggi, tentu bangunan berdesain tanpa pintu ini akan terasa kurang. Meskipun secara umum tidak mengurangi kenyamanan dalam bermain game, namun tidak adanya pintu ini membuat game tersebut terkesan sedikit tidak biasa.

Sebenarnya, pihak developer memiliki alasan tersendiri terkait tidak adanya pintu pada bangunan Free Fire. Hal ini berkaitan dengan tujuan mereka untuk bisa menghadirkan game online yang bisa diakses oleh banyak pengguna smartphone.

Ketika menambahkan fitur pintu pada bangunan maka tentunya perlu menambah animasi terkait dengan pergerakan pintu tersebut. Imbasnya maka bisa menambah memori game dan juga ukuran kapasitas game tersebut. Hal ini nantinya bisa membuat FF menjadi semakin berat dan sukar diakses pengguna ponsel pintar kelas menengah.

Perlukah Memainkan Game Free Fire?

Sebenarnya tidak ada yang perlu dikhawatirkan terkait dengan sebutan game burik online pada Free Fire ini. Sebab penyebutan tersebut hanyalah penilaian dari sejumlah pengguna yang tidak perlu dirisaukan. Terkadang penilaian satu pengguna dengan pengguna lainnya bersifat subjektif.

Meskipun banyak dikatakan sebagai game yang burik, namun Free Fire tetap menawarkan gameplay yang sangat seru dan menantang. Hal ini pun ditunjang dengan banyakny gamers yang masih gemar memainkan game besutan Garena tersebut.

Jadi kalau Anda termasuk penggemar game bertema Battle Royale, memainkan Free Fire merupakan salah satu pilihan yang tepat untuk dipertimbangkan. Selain seru, Anda juga bisa memainkan game ini secara mabar bersama dengan teman-teman lainnya.

Akhir Kata

Bermain game online memang bisa menjadi aktivitas yang begitu asyik dan menyenangkan. Namun ada baiknya kalau Anda tetap cermat dan bijak dalam mengatur waktu bermain game setiap harinya. Jangan sampai aktivitas tersebut mengganggu rutinitas, produktivitas, dan juga tanggung jawab yang Anda miliki.

Demikianlah ulasan mengenai alasan Free Fire dikenal sebagai game burik online. Meskipun terdapat penyebutan yang demikian, namun hal tersebut tidak akan mengurangi kenyamanan dan pengalaman dalam memainkan game FF.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *