Artikel

Game Yang Menghasilkan Uang Asli Tanpa Modal

Mendapatkan penghasilan dari bermain game kini bukan suatu hal yang mustahil. Sebab kini sudah banyak game yang menghasilkan uang asli tanpa modal sehingga bisa digunakan untuk menambah pundi-pundi penghasilan yang Anda miliki. Dengan demikian, para gamers tidak hanya menghambur-hamburkan uang namun bisa juga mendapatkan penghasilan.

Mendapatkan uang dari game pun tidak membutuhkan modal yang besar sehingga pada dasarnya setiap orang bisa mendapatkan uang dari bermain game lewat gawai yang Anda miliki. Namun untuk mendapatkan penghasilan dari game, Anda akan membutuhkan latihan kerja kerjas, fokus, dan juga dedikasi yang tinggi karena bermain game juga membutuhkan skill yang mumpuni.

Ada cukup banyak jenis game online yang bisa digunakan untuk mendapatkan uang dalam jumlah yang cukup menjanjikan. Bahkan, Mobile Legends yang merupakan hame MOBA terbaik di Android pun akhir-akhir ini kerap mengadakan turnamen pertandingan dengan hadiah yang cukup menjanjikan.

Rekomendasi Deretan Game Yang Menghasilkan Uang Asli Tanpa Modal

Bagi Anda yang sedang mencari rekomendasi pilihan game yang menghasilkan uang asli tanpa modal, berikut adalah beberapa rekomendasi yang bisa dipertimbangkan.

1. Game Yang Menghasilkan Uang Asli Tanpa Modal : Clash Of Clans

game yang menghasilkan uang asli tanpa modal Clash of Clans

Salah satu rekomendasi game online terbaik yang bisa menghasilkan uang adalah Clash of Clans (CoC). Sebelum era game MOBA dan game Battle Royale merambah dunia smartphone, Clash of Clans menjadi game yang sangat difavoritkan oleh banyak orang karena memiliki alur gameplay yang seru dan menyenangkan.

Cara memainkan game Clash of Clans pun relatif cukup mudah. Para pemain game ini diharuskan untuk bisa mendirikan sebuah desa dengan sebaik mungkin. Setiap permain diharuskan untuk bisa mengembangkan desa tersebut dengan berbagai cara seperti melakukan upgrade pasukan, kastil, benteng, dan lain sebagainya.

Baca Juga : Game Membangun Kerajaan Yang Populer di Android

Untuk bisa mendapatkan uang dari game ini pun tersedia berbagai cara mulai dari menjual akun yang Anda miliki, menjual item-item langka, menyediakan jasa jaga klan, dan lain sebagainya. Umumnya, semakin sulit tugas yang Anda terima maka biayanya pun akan menjadi semakin mahal.

Sebagai salah satu game yang menghasilkan uang asli tanpa modal, akun dengan level tinggi pada game Clash of Clans pun dihargai cukup tinggi di pasaran. Maka dari itu, jika Anda berniat untuk bisa mendapatkan uang dari Clash of Clans dengan cara menjual akun, maka pastikan bahwa akun tersebut sudah memiliki level yang tinggi agar nilainya pun menjadi semakin mahal.

2. Game Online DOTA

Rekomendasi game online yang bisa digunakan untuk mendapatkan uang tanpa modal selanjutnya adalah DOTA. Game ini merupakan salah satu jenis game online yang sangat populer di komputer dengan basis penggemar yang terbilang sangat besar dari berbagai belahan dunia.

Jika Anda tekun memainkan game MOBA terbaik yang satu ini maka Anda pun sebenarnya bisa mendapatkan penghasilan dalam jumlah yang cukup menjanjikan.

Untuk bisa mendapatkan uang dari DOTA salah satunya adalah melakukan penjualan hero kepada pemain lainya yang berminat. Tentu saja hero yang Anda jual haruslah hero yang langka sehingga memiliki nilai jual yang tinggi.

Semakin langka hero yang Anda jual maka akan semakin tinggi pula harga yang bisa Anda dapatkan. Selain itu, Anda bisa juga mendapatkan uang dari DOTA dengan cara mengikuti kompetisi-kompetisi yang kini semakin banyak diselenggarakan untuk menunjang perkembangan tim esports yang juara di Indonesia yang semakin menjamur.

3. Game Online Mobile Legends : Bang Bang

Mobile Legens Bang  Bang

Mobile Legends juga bisa menjadi salah satu pilihan game yang menghasilkan uang asli tanpa modal 2021. Game yang satu ini menjadi salah satu game MOBA Android terbaik yang banyak dimainkan oleh berbagai kalangan mulai dari anak-anak, remaja, dan bahkan juga orang-orang dewasa.

Sebenarnya ada cukup banyak cara yang bisa digunakan untuk mendapatkan uang dari game online Mobile Legends ini. Beberapa diantaranya adalah menjadi seorang streamer, menjadi joki untuk meningkatkan rangking pemain lain, dan bahkan bisa juga mengikuti berbagai turnamen besar lainnya seperti MSC 2021 yang cukup bergengsi.

4. Game Exodus 3000

Exodus 3000 menjadi rekomendasi game yang bisa digunakan untuk mendapatkan uang berikutnya. Game ini termasuk ke dalam jenis game strategi RPG multipemain yang memungkinkan Anda untuk bisa melakukan penjelajahan dan eksplorasi terhadap permukaan planet mars dan kemudian menghancurkan musuh-musuh yang tersedia.

Di dalam game ini, Anda diharuskan untuk melakukan penjelajahan dan sebisa mungkin menemukan koin-koin yang dikenal dengan Mars Dollars (MD). Selain bisa digunakan untuk melakukan upgrade item yang ada di dalam game, Mars Dollars ini pun bisa ditukarkan dengan uang asli.

Baca Juga : Game Membangun Kerajaan Android Terbaik 2021

Di dalam game ini 300.000 Dolar Mars akan setara dengan 20 USD dalam bentuk uang tunai. Maka dari itu, Anda bisa mengumpulkan banyak dolar Mars agar penghasilan Anda pun menjadi semakin meningkat. Namun perlu dicatat bahwa nilai tersebut bisa saja berubah sewaktu-waktu, sehingga pastikan Anda membaca update atau ketentuan terbarunya.

5. Game Online Dungeons & Treasures

Rekomendasi game yang menghasilkan uang asli tanpa modal berikutnya adalah Dungeons & Treasures. Game ini sendiri merupakan salah satu game online berbasis website sehingga Anda bisa memainkannya dengan mudah lewat perangkat komputer atau laptop yang Anda miliki.

Ketika memainkan game ini, Anda hanya perlu melakukan eksplorasi untuk bisa menemukan aneka macam harta karun yang tersedia di dalam permainan tersebut. Namun tentu saja untuk menemukan harta karun tersebut tidaklah mudah sebab akan ada banyak sekali bos dan monster yang harus dilawan agar bisa mendapatkan hadiah harta karun.

Setiap pemain akan bisa mengumpulkan harta karun setiap harinya. Harta karun ini dinyatakan dalam bentuk gold atau emas. Apabila gold yang Anda kumpulkan sudah cukup banyak maka nantinya bisa ditukarkan dengan uang sungguhan. Setiap 100 ribu gold yang berhasil Anda kumpulkan dapat ditukarkan dengan uang senilai Rp 1.500.

Meski nominal yang ditawarkan relatif sedikit namun jika Anda memiliki fokus yang bagus dalam memainkan game penghasil uang ini maka bisa saja mendapatkan jumlah gold yang cukup banyak. Semakin banyak gold yang diperoleh tentu akan membuat pendapatan Anda pun menjadi semakin banyak.

6. Counter Strike Global Offensive (CS : GO)

Pilihan game yang bisa digunakan untuk menghasilkan uang tanpa modal selanjutnya adalah Counter Strike Global Offensive atau yang dikenal dengan sebutan CS : GO. Game online Counter Strike menjadi salah satu game komputer yang begitu populer diberbagai kalangan.

Meski termasuk sebagai salah satu game klasik, namun keseruan dan jumlah penggemar game ini masih sangat tinggi di dunia. Hal ini terbukti dengan masih cukup banyaknya  orang-orang yang memainkan seri franchise Counter Strike ini.

Baca Juga : Game Penghasil Uang Paypal Terbaik 2021

Ketika memainkan game ini amak setiap akun yang berhasil mencapai level tertentu akan diberi hadiah berupa item perang yang berbeda dan dikenal dengan sebutan meta. Jika Anda memainkan game ini dan bisa mendapatkan ranking yang cukup tinggi maka Anda bisa saja menjual komoditas-komoditas item yang sudah diperoleh kepada pemain lainnya.

Cara ini bisa membuat Counter Strike menjadi salah satu game yang menghasilkan uang asli tanpa modal asalkan Anda memainkannya dengan fokus dan juga serius. Semakin langka item yang Anda jual maka akan semakin mahal pula harga yang bisa didapatkan dari penjualan tersebut.

7. Game Yang Menghasilkan Uang Asli Tanpa Modal Game Online Free Fire

game yang menghasilkan uang asli tanpa modal Free Fire

Game online besutan Garena menjadi salah satu rekomendasi pilihan game berikutnya yang bisa digunakan untuk menghasilkan uang secara langsung. Seperti yang sudah Anda ketahui bahwa Free Fire menjadi salah satu game yang begitu populer dan memiliki basis penggemar yang sangat banyak diberbagai wilayah.

Baca Juga : Cara Mengatasi Lag Pada Free Fire

Hal ini membuka peluang untuk bisa mendapatkan penghasilan  dari memainkan game bergenre FPS ini. Terdapat beberapa cara berbeda yang bisa Anda lakukan untuk bisa mendapatkan uang dari Free Fire. Beberapa diantaranya adalah menjual akun kepada orang lain, menjadi joki, mengikuti turnamen berhadiah, dan bahkan bisa juga menjadi seorang streamer gamer.

Berbekal dengan beberapa cara yang telah disebutkan tersebut maka Anda bisa saja mendapatkan penghasilan dengan cara yang relatif mudah ketika memainkan game online besutan Garena Free Fire ini.

Akhir Kata

Bermain game online memang memiliki peluang untuk bisa memberikan Anda sejumlah uang dan penghasilan. Namun perlu diingat sebaiknya Anda tetap memainkan game dengan bijak untuk kesehatan dan juga agar tidak mengganggu produktivitas ataupun aktivitas harian Anda.

Demikianlah ulasan mengenai beberapa rekomendasi game yang menghasilkan uang asli tanpa modal. Kini berbekal dengan beberapa rekomendasi yang telah disampaikan tersebut, Anda tidak perlu bingung lagi bila hendak mencari deretan game-game menarik yang bisa digunakan untuk memperoleh uang dari bermain  game.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *